Sabtu, 13 Oktober 2012

“SOLUSI BUAT GURU”


Pendidikan sering disebut upaya untuk memanusiakan manusia, yang membangun watak dan membina bakat manusia. Watak dan bakat manusia tidak akan teraktualisasikan tanpa proses pendidikan, disinilah peran penting sosok guru dalam membina secara optimal kecerdasan spiritual, emosional, intelektual, moral, kinestetik anak didik yang menjadi tujuan dalam institusi pendidikan. Dalam mencapai tujuan itu, peran guru sangat dielukan dan menjadi pemegang kunci utama dalam pelaksanaannya khususnya di tanah air ini. Namun saat ini permasalahan yang menimpa pendidikan sangatlah kompleks. Salah satu program pengembangan pendidikan di Indonesia adalah peningkatan mutu pendidikan yang masih sulit dicapai. Dalam hal ini peran gurulah yang paling penting dalam meningkatkan mutu pendidikan tersebut.
Pemerintah telah menggalakkan program sertifikasi bagi guru sekarang ini sebagai usaha  untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia yang menyentuh secara langsung kompetensi profesi guru dan menilai kemampuan guru mengelola inovasi dan kreasi dalam pembelajaran. Diharapkan guru dapat memberikan pembelajaran yang dapat menghantarkan siswa ke arah sikap kreatif dan inovatif serta terampil. Dalam proses pembelajaran guru dituntut untuk membentuk kompetensi dan kualitas pribadi anak didiknya, lebih mengaplikasikan kreatifitas mengajar dalam kelas untuk memicu keaktifan anak didik dalam proses belajar mengajar seperti yang diharapkan oleh pemerintah dalam program sertifikasi tersebut. Namun kondisi tersebut belum cukup untuk menciptakan mutu pendidikan yang berkualitas karena guru-guru terkadang kesulitan dalam mengelola kelas atau bahkan sulit melakukan pendekatan bagi anak didik, sebagai manusia biasa, guru butuh support, latihan, dan mencari inspirasi untuk mengajar di kelas.
Melihat hal tersebut, maka dibutuhkan lembaga khusus guru guna mengorganisir kualitas guru dalam mengelola pendidikan. dalam hal ini fungsi dari lembaga tersebut adalah mengevaluasi kualitas dari guru serta mensupport kegiatan pengembangan kreatifitas guru, misalnya dalam penyediaan bahan dan media pembelajaran atau bahkan melakukan training, seminar yang menunjang keprofesionalan guru dalam pengelolaan kelas. Jadi lembaga tersebut merupakan wadah bagi para guru untuk bertukar pikiran, diskusi, sekaligus evaluasi.
Dalam hal bertukar pikiran, ketika dalam kelas guru mengalami kesulitan dalam menghadapi anak yang kurang aktif atau hiperaktif maka guru bisa mengkomunikasikannya di lembaga itu. Guru juga bisa diskusi atau berbagi bersama sesama guru bidang studi membahas topik pembelajaran. Jika guru telah dipersiapkan secara maksimal maka peserta didik akan semakin mudah menyerap pembelajaran tersebut. Tentunya sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, perlu juga adanya penghargaan setelah adanya evaluasi bagi mereka, penghargaan ini bisa menjadikan motivasi bagi para guru-guru untuk lebih meningkatkan performancenya dalam mengajar dan membina watak anak didik yang cerdas, evaluasi dalam hal ini adalah survey dari lembaga guru itu sendiri secara langsung untuk menilai kualitas dan kemampuan anak didik yang diajari oleh guru bersangkutan, karena seorang guru dikatakan berhasil apabila anak didiknya mengerti dengan pelajaran dari gurunya. 
Akhirnya semakin banyak guru sebagai pahlawan pendidikan yang berkualitas dan berhasil menerangi dunia anak didik dari kegelapan, semakin berkualitas gurunya maka semakin berkualitaslah pendidikan itu sendiri dan harapan pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan bisa tercapai, dan tanah air juga akan semakin maju. Guruku pahlawanku.


Kamis, 04 Oktober 2012

Go Green With PLN



Listrik merupakan kebutuhan primer masyarakat kini, tanpa listrik jaman tidak akan berkembang dan tidak ada inovasi dan kreasi senikmat sekarang ini, apalagi dibandingkan dengan kehidupan jaman dahulu tanpa listrik. Untungnya Indonesia cepat menyerap perkembangan teknologi jaman sehingga listrik bisa dinikmati hingga saat ini melalui jasa perusahaan listrik.

Perusahaan Listrik Negara atau singkatnya disebut PLN sudah tidak asing lagi ditelinga yang menyediakan jasa listrik terbesar di seluruh nusantara ini. Secara pribadi PLN sangat berjasa bagi saya, dengan adanya listrik hingga ke pelosok tanah air ini menjadikan kehidupan semakin hidup. Ibarat kata tanpa listrik kehidupan serasa mati, jadi PLN sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup di bumi pertiwi ini. Apa jadinya jika pengaruh yang kuat itu dijadikan boneka oleh para penguasa Negara ini, yang ada hanya resah dan gelisah terutama bagi para industri rumah tangga. Ketika pemadaman listrik yang bergiliran, kebijaksanaan itu semakin ditentang karena berbagai kejadian yang merugikan masyarakat bahkan menjadikan polusi udara dana suara karena mesin genset menjadi solusi cepatnya sebab listrik sudah menjadi bahan komsumsi kegiatan harian.

Saya sangat berharap PLN mempunyai inovasi yang lebih hebat lagi dari yang sekarang ini untuk mengajak masyarakat mengurangi konsumsi listrik, harapannya pemakaian voucher semakin disosialisasikan sehingga menekan pemborosan listrik. Kemudian harapannya PLN menciptakan alat penampung listrik dari alam yang bisa dipergunakan oleh para rumah tangga kecil sehingga pemakaian listrik dari semakin berkurang dan mejadikan Go Green.

Harapan terbesar saya adalah agar masyarakat yang tidak memerlukan listrik mulai dari pukul 01.00 dini hari hingga pukul 04.00 pagi (non produktivitas) dipadamkan karena dengan waktu sesingkat itu masyarakat tidak perlu merasa bosan atau kesal menunggu listrik hidup kembali karena jam itu dipergunakan untuk tidur. Listrik Non Produktivias merupakan pemakaian listrik yang tidak terlalu di butuhkan namun tetap digunakan terutama saat seisi rumah tangga sedang tertidur. Dalam hal ini ada baiknya PLN membuat aliran/jalur listrik khusus bagi rumah tangga dan khusus bagi industri, sehingga pada saat jam non produktivitas PLN bisa mematikan listrik bagi rumah tangga nonproduktif sementara untuk yang produktif tetap bisa memakainya. Sebenarnya konsep Earth Hour yang sudah dilaksanakan juga bisa mengurangi pemborosan energi, namun bagi saya itu kurang efektif karena untuk mematikan listrik pada saat jam yang ditentukan itu masyarakat masih kurang peduli karena kesenangan tersendiri memakai listrik. Nah, jikan konsep Earth Hour dan Konsep Listrik Non Produktivitas dilebur, masyarakat akan lebih menerima karena pada saat jam tersebut pemakaian listrik untuk kesenangan pribadi sangatlah minim.

Aku akan ikut berperan besar mensosialisasikan konsep ini dan kiranya Aku dan PLN bekerja sama untuk menciptakan bumi ini semakin hijau dengan listrik sebagai alatnya, sehingga harapan untuk Go Green bisa terwujudkan demi bumi tercinta ini.

Jumat, 21 September 2012

TIPS MENGHEMAT BATERAI BLACKBERRY


10 Cara Menghemat Baterai Blackberry


Perlu anda ketahui untuk smartphone sekelas blackberry pastinya membutuhkan banyak energi untuk mendukung kinerjanya, nah inilah yang menjadi alasan kenapa baterai pada blackberry sering boros.Sebenarnya baterai pada blackberry sudah disiapkan dan dioptimalkan untuk mendukung kinerja dari smartphone itu sendiri, tapi meskipun begitu kondisi baterai akan semakin melemah seiring dengan penggunaannya, baterai pada blackberry lama tentunya berbeda dengan baterai blackberry baru yang mampu bertahan selama 2 -3 hari.


Hampir semua pengguna Blackberry tahu bahwa Blackberry terkenal boros baterainya. Bahkan sebuah Blackberry bisa di-charge sampai 3 kali dalam sehari. Tentu saja, semua tidak menyukai hal ini, akan tetapi Blackberry nya tetap disukai dan tidak bisa ditinggalkan penggunanya karena adanya fitur – fiturnya. Salah satunya BBM alias Blackberry Message yang sebagai salah satu fitur favorit para pengguna smartphone tersebut.

Inilah 10 cara menghemat baterai blackberry yang pemakaiannya bisa sampai berjam – jam:




WiFi
Wifi memiliki pengaruh besar terhadap baterai perangkat Blackberry. Penggunaan jaringan Wifi untuk internet bukan jaringan operator membuat perbedaan besar dalam siklus hidup baterai. Namun bila anda tahu bahwa anda tidak akan menggunakan wifi jika anda keluar dari area wifi atau menuju ke suatu tempat di mana tidak ada koneksi Wifi, anda hanya dapat mematikannya agar tidak menggerogoti baterai Anda.

Backlight Brightness
Kecenderungan alami anda ingin melihat hal-hal seterang mungkin backlight nya hingga 100%, namun hal ini bisa lebih cepat menguras baterai anda. Menurunkan kecerahannya dapat sangat membantu untuk memperpanjang baterai anda. Secara pribadi saya selalu menurunkan kecerahan layar saya sebesar 10% atau 20% dan tidak pernah memiliki masalah.

Backlight Timeout
Dalam kebanyakan kasus tidak perlu untuk memiliki layarnya menyala selama 2 menit atau bahkan 1 menit setelah Anda selesai menggunakan perangkatnya. Standar 30 detik bekerja dengan baik. Memiliki batas waktu singkat pada backlight layarnya menyala saat anda tinggalkan dan menghemat baterai anda.

Bluetooth
Bluetooth adalah fitur yang hebat dari smartphone BlackBerry. Ini memungkinkan anda terhubung dengan perangkat lain seperti headset, komputer, speaker, dan banyak lagi. Namun ketika itu tidak digunakan, bluetooth yang aktif dapat menguras baterai Anda secara keseluruhan. Bila Anda tidak menggunakan bluetooth, itu selalu ide yang baik untuk hanya mematikannya.

Network Settings
Jika Anda kebetulan menemukan diri di daerah dengan cakupan jaringan yang buruk untuk operator Anda, Anda dapat mengubah setting nya atau bahkan mematikan koneksi datanya dan menghemat beberapa bar baterai nya. Anda dapat mengakses Network Settings dan mengubah perangkat Anda dari 3G / H + ke 2G. Ini membuat perangkat anda tidak akan terus berjuang untuk menemukan koneksi data di cakupan jaringan yang lemah.

Auto On/Off
Fitur ini adalah kemampuan untuk secara otomatis menghidupkan dan mematikan perangkatnya pada waktu yang disetelkan penggunanya. Hal ini sangat berguna untuk menghemat baterai serta mengaktifkan atau mematikan perangkat ketika anda sedang tidur, dalam pertemuan harian, dan lain – lain.

Locking
Penguncian perangkat adalah sesuatu yang harus Anda lakukan, hal ini dapat membantu menghemat baterai. Bila perangkat disimpan dalam saku atau tas dan itu akan menggedor sekitarnya, kadang-kadang layar akan teraktif saat tombol tertekan. Untuk mencegah hal ini Anda bisa menggunakan tombol kunci pada perangkat anda atau menyetel kata sandi (password) perangkatnya.

Unused Apps
Dalam aplikasi tertentu yang terus-menerus aktif bekerja seperti fitur GPS, benar-benar menboroskan baterai Blackberry anda jika tidak digunakan. Untuk dengan mudah menutup aplikasi ini Anda dapat menggunakan built-in Web Switcher untuk melihat aplikasi yang berjalan pada perangkat anda.

App Refresh Settings
Aplikasi seperti Twitter, Facebook, dan lain-lain yang berjalan di latar belakang pada perangkat Anda dapat menguraskan baterainya dalam waktu singkat. Aplikasi ini terus refresh pada interval tertentu. Untuk setiap aplikasi yang memiliki fitur refresh, Anda dapat mengubah refresh rate up atau bahkan off sepenuhnya. Misalnya aplikasiTwitter dapat diatur untuk me-refresh tweet-nya kapanpun dari 5 menit sampai 1 jam.

BBG (Blackberry Groups)
Bila sebuah BBG yang para anggotanya terlalu sering post di BBG nya, hal ini dapat menyebabkan baterainya panas dan cepat habis. Anda dapat seleksi BBG tertentu di perangkat anda. Bila anda merasa BBG nya tidak memberikan manfaat positif, anda dapat keluar dari BBG nya.

Sabtu, 25 Agustus 2012

[VIVA.co.id] Wajah Baru Yang Mempesona



Viva.co.id yang populer dengan ragam beritanya kini semakin berkembang lebih maju dengan adanya perubahan wajah situs ini maka semakin meningkatlah tingkat keeksisannya. Berawal dari rasa penasaran tentang tampilan baru yang dirilis oleh viva.co.id, kusengaja mengakses semua portal yang ada dalam situs ini, memang perubahannya sangat signifikan terlebih dari segi design layout, font, cover dan backgroundnya berubah semakin terlihat canggih, mataku terpana saking kagum dan terpesona akan design yang memukau lewat tampilan yang disajikan antara perpaduan warna yang soft dan “OMG!” situs ini sungguh menampilkan cover yang memanjakan mata yang menampilkan pesona tersendiri sehingga membuat kita tetap nyaman untuk membaca sambil menikmati sentuhan yang elegan.

Dalam mengakses berita, wajah baru situs ini memiliki layout yang di design dengan rapi sehingga memudahkan kita untuk mencari dan mebaca berita, lifestyle dan berbagai informasi terbaru yang perlu dan patut kita ketahui dan sedang hangatnya diperbincangkan oleh para masyarakat sehingga hanya dengan sekali view maka beribu informasi langsung bisa kita ketahui.
Juga ada jelajah portal di bagian paling bawah dari situs ini, jelajah portal ini didesign untuk menyuguhi info terbaru berbagai kategori portal yang ada di situs ini sehingga kita lebih cepat menemukan apa yang terbaru tanpa harus klik sana dan klik sini.

Design Logonya juga unik-unik seakan menjadi hiasan kecil yang imut dan lucu sekali.
 Viva news yang merupakan portal untuk semua berita terbaru

viva life  portal bagi yang suka membaca tentang kesehatan, style, sex, travel dll.

 viva bola adalah portal bagi para penggemar bola
viva log adalah portal untuk berbagi, mempromosikan, dan meningkatkan pembaca blog-blog.
 viva forum adalah portal untuk berdiskusi tentang apa yang netter ingin diskusikan
 viva socio adalah portal untuk jejaring sosial
Selain logo yang imut tentunya design font dalam situs ini juga menjadi salah satu hal yang paling mendukung yang menghiasi setiap deretan kata-kata yang terbentuk menjadi sebuah artikel dan berita.
Secara overall situs ini memiliki design yang hebat dan mantap, sedikit kekurangan menurut saya, di portal news tidak sebagus dan keren seperti portal portal lainnya yang memiliki background yang mendukung dan memanjakan mata.
Dengan sentuhan suasana baru ini, kini viva.co.id semakin menunjukkan dirinya sebagai situs penyedia berita nomor satu di Indonesia sebagai wujud persembahan yang terbaik buat Indonesia. Saya yakin dan berharap dengan wajah baru situs ini akan menumbuhkan minat membaca masyarakat dan akan lebih banyak mengakses berita dan artikel dari situs ini. Penasaran dengan situs ini? Check it out




Jumat, 15 Juni 2012

Seleksi Lokal Mahasiswa UNIMED

PENERIMAAN MAHASISWA BARU
PROGRAM REGULER DAN NON REGULER
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN TAHUN AKADEMIK 2012/2013

A. Tujuan:
Program Reguler dan Non Reguler ini bertujuan untuk menghasilkan tenaga pengajar yang mampu mendidik, mengajar pada tingkat SMU, SLTP, dan SD.
B. Peserta:
1. Tamatan SMTA (SMA, MA, SMK, SMA Luar Negeri, Ujian Persamaan)
2. Mempunyai kesehatan fisik yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.

C. Fakultas dan Program Studi Yang Tersedia :
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN (FIP) :1. Program Studi Pendidikan Luar Sekolah
2. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
3. Program Studi Pendidikan Bimbingan dan Konseling

FAKULTAS BAHASA DAN SENI (FBS) :1.  Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah2.  Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris
3.  Program Studi Pendidikan Bahasa Perancis
4.  Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman
5.  Program Studi Pendidikan Seni Rupa *)
6.  Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik (Sendratasik) *)
FAKULTAS ILMU SOSIAL (FIS) :1. Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PP-Kn)
2. Program Studi Pendidikan Sejarah
3. Program Studi Pendidikan Geografi 

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (FMIPA) :1.  Program Studi Pendidikan Matematika
2.  Program Studi Pendidikan Fisika
3.  Program Studi Pendidikan Kimia
4.  Program Studi Pendidikan Biologi
5.  Program Studi Bilingual Pendidikan Matematika
6.  Program Studi Bilingual Pendidikan Fisika
7.  Program Studi Bilingual Pendidikan Kimia
8.  Program Studi Bilingual Pendidikan Biologi
FAKULTAS TEKNIK (FT) :1. Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan
2. Program Studi Pendidikan Teknik Mesin
3. Program Studi Pendidikan Teknik Elektro
4. Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK)
5. Program Studi Pendidikan Tata Boga
6. Program Studi Pendidikan Tata Rias
7. Program Studi Teknik Sipil D-III (Reguler)
8. Program Studi Teknik Mesin D-III (Reguler)


FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN (FIK) :1. Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) *)
2. Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) *)

FAKULTAS EKONOMI (FE) :
1. Program Studi Pendidikan Ekonomi
2. Program Studi Pendidikan Akuntansi





Mekanisme Pendaftaran Ujian Tertulis dan Keterampilan :Pendaftaran online dapat dilakukan dari manapun melalui website http://www.unimed.ac.id dengan tata cara sebagai berikut:
1. Calon peserta membayar biaya ujian kelompok IPA atau IPS sebesar Rp. 150.000,- kelompok IPC (IPA+IPS) Rp. 175.000,- dan biaya ujian keterampilan sebesar Rp. 150.000,- mulai tanggal 9 Juli 2012 pukul 08.00 WIB sampai dengan 20 Juli 2012 pukul 12.00 WIB melalui Bank BNI. Pendaftaran secara online ditutup pada tanggal 21 Juli 2012 pukul 18.00 WIB.
2. Ketika melakukan pembayaran, calon peserta harus memasukkan nomor kartu identitas calon peserta (KTP/SIM/Paspor Indonesia/Kartu Keluarga) dan memilih kelompok ujian yang dikehendaki (IPA/IPS/IPC). Setelah melakukan pembayaran, calon peserta akan menerima bukti pembayaran yang berisi: (a) Nomor Identitas calon peserta, dan (b) PIN SLMPTN.
3. Calon peserta melakukan pendaftaran secara online (melalui Internet) dengan mengunjungi website dengan alamat http://www.unimed.ac.iddan memilih menu Pendaftaran. Untuk melakukan pendaftaran secara online, calon peserta harus menyiapkan: a. Bukti pembayaran
b. Kartu identitas yang dipakai ketika melakukan pembayaran.
c. Fotokopi ijazah/tanda lulus.
d. File pasfoto berwarna ukuran 4 x 6 cm (terbaru), berformat JPG atau PNG, dengan ukuran maksimum 100 kB.
4. Calon peserta harus melakukan Login dengan memasukkan Nomor Identitas dan PIN SLMPTN yang tercantum dalam bukti pembayaran.
5. Calon peserta mengisi borang (formulir) pendaftaran online sesuai dengan petunjuk yang ada secara benar. Semua informasi yang diisikan dalam borang ini harus benar. Kesalahan/kecurangan dalam pengisian borang ini berakibat pembatalan penerimaan di Program Studi yang dipilih.
6. Calon peserta harus menyimpan dan mencetak file Kartu Bukti Pendaftaran online. Kartu ini harus disimpan dengan baik dan dibawa ketika mengikuti ujian.
7. Usia maksimum 25 tahun pada saat  pendaftaran.
8. Khusus Program Studi Teknik Sipil D-III, dan Program Studi Teknik Mesin D-III, syarat pendaftaran adalah Lulusan SMA atau sederajat Tahun 2010, 2011, dan 2012.
Jadwal Ujian dan Pengumuman Hasil :
1. Ujian Tulis tanggal  24 dan 25 Juli 2012;
2. Ujian Keterampilan tanggal 26 dan/atau 27 Juli 2012
3. Pengumuman hasil ujian tanggal 4 Agustus 2012, pukul 00.00.WIB melalui internet.
4. Daftar Ulang tanggal 6 s.d. 13 Agustus 2012

selengkapnya klik disini 

Sabtu, 09 Juni 2012

Tiga mahasiswa Unimed magang ke Australia

MEDAN - Tiga mahasiswa Universitas Negeri Medan magang selama enam bulan di Southern Cross University (SCU) Lismore Australia, yang merupakan bagian dari upaya perguruan tinggi itu untuk meningkatkan kualitas lulusannya.Ketiga mahasiswa tersebut berasal dari Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) Unimed, yakni Sri Hayuni dan Siti Eliza dari program studi biologi kelas bilingual, serta Aini Melbebah Wati Saragih program studi pendidikan Bahasa Inggris.Mahasiswa tersebut selama enam bulan di Australia, yakni 12 Juni hingga 31 Oktober 2012.Biaya hidup ketiga mahasiswa itu ditanggung sepenuhnya oleh Unimed.
Dengan harapan dampak dari program magang tersebut kedepannya dapat meningkatkan kualitas akademik di Unimed serta menumbuhkan motivasi berprestasi bagi mahasiswa bukan saja pada level nasional, namun juga internasional.
Selain itu, juga diharapkan akan berdampak pada terjadinya kompetisi yang positif antarprogram studi, jurusan, dan fakultas. Dengan demikian setiap mahasiswa juga berlomba untuk menjadi terbaik agar dapat mengikuti program yang sama ke Australia.
Pembantu Rektor IV Unimed Prof Berlin Sibarani mengatakan, pihaknya berencana akan meningkatkan dan menambah jumlah mahasiswa yang magang ke luar negeri, mengingat tingginya peminat dan dampak positif yang akan ditimbulkan oleh program tersebut.
Oleh karena itu... Baca selengkapnya

Jumat, 01 Juni 2012

Masih Tersisa Untuk 2.000 Kuota Beasiswa Bidik Misi BagiMahasiswa

JAKARTA: Kuota program beasiswa Bidik Misi untuk perguruan tinggi swasta (PTS) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada 2012 tersedia 2000 orang bagi mahasiswa miskin berprestasi.
Hal ini tidak berbeda dengan program yang sudah berjalan di PTN, antara lain ada kesedian dari PTS untuk melaksanakan program ini dengan konsekuensi tidak boleh lagi memungut biaya kepada mahasiswa yang mendapat bidik misi tersebut.
Program Bidik Misi Kemendikbud memberikan biaya hidup minimal Rp600.000/bulan kepada mahasiswa dan biaya pendidikan maksimalnya Rp2,4juta per semester diserahkan pada perguruan tinggi untuk dikelola, antara lain bisa untuk membiayai bekal pelatihan kecakapan hidup.
Sesuai arahan Mendikbud, lanjut Illah, Bidik Misi bagi PTS harus dipilih program studi yang strategis, mulai dari kedokteran, teknik, sains dan pertanian, serta akuntansi yang kelihatannya mahasiswanya makin berkurang dan juga yang akreditasinya baik.
Jadi...continue

INFO SNMPTN, UNDANGAN, BIDIK MISI KHUSUS UNIMED


Hingga Rabu (30/5) pukul 14.00 WIB jumlah pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Universitas Negeri Medan (Unimed) sudah sebanyak 16.684 orang. Dengan sebaran kelompok IPA 4.245 pendaftar, IPS 6669, dan IPC 5.770 orang pendaftar.  Pendaftaran online SNMPTN yang dibuka sejak 10 Mei lalu pun berakhir hari ini, Kamis (31/5).
Demikian disampaikan Ketua Panitia Lokal (Panlok) SNMPTN Unimed Prof Dr Khairil Ansyhari MPd didampingi Pembantu Rektor (PR) II Unimed Drs Chairul Azmi MPd, Prof Dr Biner Ambarita MPd, Humas Panlok SNMPTN Unimed Dr Budi Valianto MPd, dan Humas Unimed Tappil Rambe MSi kepada wartawan di Kampus Unimed, Rabu (30/5) sore.
Pelaksanaan ujian tulis SNMPTN, kata Khairil, akan dilaksanakan pada 12-13 Juni mendatang di tiga lokasi, yakni Kampus Unimed dan IAIN Sumut Jalan Willem Iskandar, serta UMSU Jalan Kapten Mukhtar Basri.
Untuk mengantisipasi kecurangan saat pelaksanaan ujian tulis, Unimed akan menurunkan pengawas yang disesuaikan dengan peserta SNMPTN. Pengawas berasal dari dosen-dosen Unimed dan guru-guru.
“Sedangkan pengamanan pelaksanaan ujian tulis dilaksanakan oleh aparat kepolisian ditambah dengan pengamanan tertutup yang dilaksanakan oleh Unimed. Pengamanan tertutup ini berasal dari kalangan Unimed,” ujar Khairil yang juga PR I Unimed.
Dari jalur ujian tulis SNMPTN, tambah Biner Ambarita, akan diterima 1.950 mahasiswa baru, sedangkan jalur undangan diterima 546 orang, dan Bidik Misi 496 orang.
“Pengumuman jalur undangan dan Bidik Misi dapat dilihat di www.unimed.ac.id.  Sedangkan untuk pendaftaran ulang Jalur Undangan dan Bidik Misi dilaksanakan pada Selasa dan Rabu tanggal 12 dan 13 Juni 2012 pada pukul 08.00 sampai dengan 15.00 WIB di Gedung Baru Pascasarjana Unimed Jalan Willem Iskandar Pasar V Medan Estate,” tutur Biner.
Adapun syarat-syarat registrasi, antara lain membawa Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) asli dan menyerahkan 2 lembar fotokopi yang telah dilegalisir oleh kepala sekolah, menyerahkan 6 lembar pasfoto warna ukuran 3 x 4 cm untuk ditempel pada formulir Kartu Plus Mahasiswa, surat keterangan dokter yang menyatakan sehat (untuk ini Unimed menyediakan dokter beserta fasilitasnya).
Kemudian, membawa kartu pendaftar Jalur Undangan/Bidik Misi, membawa fotokopi rapor yang dilegalisir oleh kepala sekolah. Bagi mahasiswa Bidik Misi harus menyerahkan fotokopi dan memperlihatkan asli bukti pembayaran PBB, rekening listrik, pembayaran PAM, Kartu Keluarga, dan surat keterangan tidak mampu/miskin dari lurah/kepala desa yang bersangkutan.


kutipan dari: beritasore

Senin, 28 Mei 2012

2.575 Siswa Diterima di USU dan Unimed

Sebanyak 2.575 siswa yang baru saja lulus sekolah diterima menjadi calon mahasiswa di Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Medan (Unimed) melalui jalur undangan dan Bidik Misi yang terdiri dari terdiri atas 1.526 orang yang tersebar di 47 program studi USU dan 1.049 orang di 38 program studi Unimed.
Program Bidik Misi ini disediakan pemerintah untuk menampung anak-anak yang tidak mampu secara materil, namun berkualitas dalam segi akademik. Pemerintah memberikan beasiswa pendidikan hingga selesai kuliah kepada siswa berprestasi tersebut. "Tahun ini kuota kami bertambah menjadi 600 orang, naik dibanding tahun lalu yang hanya mendapat kuota 500 orang,"
continue

Sabtu, 26 Mei 2012

Puisi Untuk Jiwa Tercinta: Takkan Berjalan Sendiri

Puisi Untuk Jiwa Tercinta: Takkan Berjalan Sendiri: Just Keep Spirit       Sesaat Sebelum.. Aku tidak pernah tau ini yang akan kutuju Aku masih ingat gelak tawa sesaat sebel...

Kamis, 24 Mei 2012

IMPIAN BEGITU DEKAT BERKAT BCA

Melakukan perencanaan dalam kehidupan merupakan langkah untuk meraih impian dimasa depan, akan lebih mudah untuk mencapai impian yang kita inginkan ketika kita telah melakukan perencanaan sedari dini karena kita tidak bisa mengetahui apa yang akan terjadi dimasa depan nantinya, maka awal yang baik adalah ketika kita mempunyai persiapan sekarang untuk rencana masa depan yang ingin kita wujudkan.

Rumah adalah kebutuhan primer bagi manusia, membangun rumah merupakan salah satu perencanaan banyak orang dimasa depan, namun untuk membangun sebuah rumah yang ideal perlu dana yang cukup banyak untuk mewujudkan impian itu. Untungnya ada layanan BCA bagi nasabah yang mempunyai rencana untuk mewujudkan hunian ideal. Produk layanan hunian ideal merupakan kredit rumah yang paling unggul dan kini sungguh menjadi solusi pembiayaan yang tepat bagi setiap orang yang mempunyai rencana untuk membangun rumah di waktu yang akan datang.
Produk perbankan BCA ini merupakan solusi perbankan yang paling utama menjadi pilihan masyarakat untuk saat ini karena layanannya tersebut  mempermudah nasabahnya untuk melakukan pembiayaan angsuran rumah dengan menyesuaikan kebutuhan dan kemampuan finansial nasabah yaitu angsuran fleksibel yang secara leluasanya nasabah boleh menentukan angsuran yang sanggup disetor perbulannya. Selain syarat yang begitu mudah dan suku bunga yang rendah, BCA juga memahami kesibukan kita oleh karena itu kemudahan transaksi untuk membayar angsuran melalui m-bca atau internet banking bisa kita lakukan dimanapun kita berada sehingga menjadi hal yang sangat menyenangkan untuk memilih produk layanan ini. Berbicara tentang kemudahan transaksi, BCA mempunyai Tabungan harian depan (disebut Tahapan BCA), dimana kita juga bisa merasakan mudahnya bertransaksi, seperti yang biasa saya lakukan, saya bisa belanja di internet banking klik bca, dan belanja diberbagai merchant bertanda debit BCA merupakan kepuasan bagi saya. Bayangkan ketika Anda kekurangan uang tunai dalam dompet Anda sementara anda perlu membeli sesuatu yang anda butuhkan, dengan BCA anda tidak perlu kuatir anda tinggal menggesekkan kartu debit BCA Anda maka apa yang anda inginkan bisa anda dapatkan. Sungguh menjadi hal yang menyenangkan bukan?, tidak perlu repot membawa uang tunai, dan sangat aman.
Kembali ke pembahasan sebelumnya, dengan memilih untuk mempercayakan BCA untuk mewujudkan hunian ideal, maka Kebebasan finansial akan anda rasakan jika anda telah membayar secara penuh angsuran anda, karena anda telah mencicil sedikit demi sedikit biaya untuk mewujudkan hunian ideal Anda maka anda tidak akan merasa berat lagi dalam hal finansial dikemudian hari karena biaya untuk rumah sudah tersisihkan, disamping itu akan bebas pinalti jika pembayaran dibayar degan cepat. Saya akan memberikan contoh perhitungan sederhananya, Anda ingin memiliki rumah seharga 100juta dengan uang muka 20juta, maka angsuran yang anda berikan kira kira sekitar 5juta perbulan dalam setahun, gimana, murah kan?
Apakah andaertarik? Rencanakanlah hidup anda sedini mungkin agar impian yang anda ingin capai akan lebih mudah terwujud, dan percayakan layanan perbankan BCA untuk mengelola kebutuhan finasial anda maka impian Anda begitu dekat dengan kenyataan, mulailah untuk lebih bijaksana dalam memilih perencanaan untuk merealisasikan semua impian Anda.
Sumber : www.bca.co.id

Selasa, 22 Mei 2012

Unimed Selenggarakan Sosialisasi Program Mahasiswa Wirausaha

Acara sosialisasi dibuka secara resmi oleh Pembantu Rektor III, Prof. Dr. Biner Ambarita, M.Pd yang menekankan kepada para mahasiswa untuk benar-benar memanfaatkan sosialisasi ini, karena para narumber yang hadir adalah figur berbobot serta memiliki prestasi yang diikuti ratusan mahasiswa ini berlangsung komunikatif, karena Rahmat Shah yang latar belakangnya adalah pengusaha ini memaparkan success storynya berjuang dari nol, bekerja sebagai montir bengkel.
Sosialisasi ini dibuat agar dalam berwirausaha hendaknya para mahasiswa jangan sukses sesaat. Bila nantinya di antara para peserta sudah memulai usaha, maka Rahmat berjanji akan memberikan suntikan dana berputar yang akan dikembangkan di kalangan mahasiswa di bawah naungan Yayasan Rahmat. 


continue

Cara Mudah Membuat File PDF

PDF (Portable Document Format) meruapakan sebuah ekstensi atau berkas dokumen yang dibuat pleh Adobe System untuk keperluan pertukaran dokumen digital. Di era sekarang, banyak sekali orang menyimpan dokumennya ke dalam sebuah PDF agar lebih aman dan mudah untuk digunakan. Bahkan untuk melakukan presentasi juga banyak orang yang lebih memilih ke PDF ketimbang menggunakan program presentasi seperti Microsoft Office PowerPoint yang sebenarnya memiliki fasilitas yang lebih baik daripada PDF.


selanjutnya klik link berikut

Senin, 21 Mei 2012

Lowongan Sebagai Guru International


Any international or national teaching vacancies for the 2012 - 2013 school year will be listed below. 

Guru Olahraga Dan Penjaskes

Kami menawarkan kesempatan pada Anda untuk menempati posisi guru Olahraga dan Penjaskes penuh waktu (full time) untuk tingkat TK  - SD atau SMP -SMA mulai bulan Juli 2012 .
Division : Primary School ,Junior High School,Senior High School
Qualification :
Guru Olahraga dan Penjaskes penuh waktu (full time) untuk tingkat TK  - SD atau SMP -SMA mulai bulan Juli 2012 .

Syarat:
  • Warga Negara Indonesia
  • Sarjana S1 Kependidikan atau yang setara
  • Berpengalaman minimal 3 (tiga) tahun sebagai guru Olahraga dan Penjaskes
  • Memiliki kemampuan berbahasa Inggris
  • Kreatif, berinisiatif, bersemangat, antusias, dapat bekerja sama dalam tim dan memiliki komunikasi interpersonal yang baik
Bila Anda memenuhi syarat seperti yang tersebut di atas, segera kirimkan surat lamaran dan CV ke info@dyatmika.org atau P.O Box 3509 DPS 80035, Bali,selambat-lambatnya May 25th 2012 .
Status : Open


National Physics /Maths teacher (part time)
  • 10 periods per week
  • University Graduate ( preferably from physics department) holding an Akta IV
  • Bright fresh graduate is welcome to apply, however we prefer someone with at least 2 years of experience
  • Moderate English proficiency is desirable
Guru Fisika/Matematika
  • 10 jam mengajar setiap minggu
  • Lulus dari Universitas (diutamakan dari jurusan Fisika) dan memiliki Akta IV
  • Bagi yang baru lulus dari Universitas dengan prestasi akademik yang mengesankan dapat mengajukan lamaran namun kami mengharapkan pengalaman mengajar minimum 2 tahun.
  • Kemampuan Bahasa Inggris yang memadai adalah sebuah pertimbangan bagi kami.
Please send your CV and a letter of application to info@dyatmika.org before June 1st  2012.
National Economics teacher (part time)
  • 10 periods per week
  • University graduate , holding an Akta IV
  • Bright fresh graduate is welcome to apply, however we prefer someone with at least 2 years of experience
  • Moderate English proficiency is desirable
Guru Ekonomi
  • 10 jam mengajar setiap minggu
  • Lulus dari Universitas dan memiliki Akta IV
  • Bagi yang baru lulus dari Universitas dengan prestasi akademik yang mengesankan dapat mengajukan lamaran namun kami mengharapkan pengalaman mengajar minimum 2 tahun.
  • Kemampuan Bahasa Inggris yang memadai adalah sebuah pertimbangan bagi kami.

    Please send your CV and a letter of application to info@dyatmika.org before June 1st 2012

Selengkapny klik : Dyatmika